:: Jamaican Soul::


:: Indonesian reggae Band ::

Personelnya siapa aja sih?
1. joeJah (Vocal)
2. IanJS (Bass)
3. AdiJS (Drum)
4. Okky (Guitar)
5. DimassamiD (K'board)

Apakah ada filosofi di balik nama band kamu?
Ada, karna kita memainkan jenis2 musik dari jamaica makanya kita kasih nama Jamaican Soul

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat milih genre ini?
REGGAE itu musik damai dan sentosa, musiknya nge-low.
1. karna kita suka musik reggae
2. Karna musik reggae membuat kita damai dan tentram.

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Bob marley, UB40,Matisyahu, Reggae Rock seperti 311 dan Sublime serta indonesia Reggae kayak Tony Q, Steven and coconout treez, dan shaggy dog.

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?
08-07-06 hampir mau setahun

Pernah ikut musik competition atau Reggae Festival?

Musik competition blum tapi reggae festival sudah, seperti di :
1. Sahid Universitas Pondok Cabe,14-07-2006
2. Kreasi musik kita Balai Rakyat
Depok II Tengah ( Featuring ), 27-12-2006
3. Malam Tahun Baru Depok Town Square ( Guest Star ). 31-12-2006
4. Anyer Music Corner ( Guest Star ), 01-01-2007
5. Rengas Acoustic ( guest star ), 06-01-07
6. P+ Acoustic ( performance ), 16-01-2007
7. Tebet Reuni Musik-GOR TEBET ( Featuring ), 26-01-2007
8. Green Peace, TIM Cikini ( Guest Star ), 03-02-2007
9. ULTAH SMUN 5 Depok, 24-02-2007 ( guest star )
10. P+ acoustic, 24-02-2007 ( Performance )
11.Pagelaran Musik MUSAFIR Depok II Tengah, 10-03-2007 ( guest star )
12.reggae Party with modern dance mall depok 24 maret 2007 ( guest star )
13. Holiday Reggae Party and ska taman topi Bogor 15-04-07 ( Featuring )
14. Civil UI depok, 13-04-2007
15. ULTAH kota Depok Sakatak Depok Timur, 29-05-2007
16. TALASETA FAIR II,kampus universitas pancasila, 23 mei 2007 ( GUEST STAR)
17. Pelepasan kelas III SMUN 4 Depok, Hotel Bumiwiyata, 26 mei 2007 ( GUEST STAR )

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?
TPTP (Tebar Pesona Tebar Pesona), hehehehe....uye.......

Markas atau tempat ngumpul dimana?
Temple, Jl. Musi Raya No.48 Depok Timur Dalam

Alamat Management dimana?
JSC ( Jamaican Soul Company ), Jl. Musi Raya No.48 Depok Timur Dalam

Harapan untuk perkembangan musik reggae?
Bisa memberikan inspirasi kepada semua pecinta musik reggae dari yang muda sampai yang tua selalu cinta damai
UUUUUYYYYEAHHHHHHHHHHH

More information:
Telp : (021) 99580040, 021-99747720 AdiJS
email : jamaicansoul@yahoo.com

:: The Babylonians ::


:: Indonesian reggae Band ::

Personelnya siapa aja sih?
-Words & rythm : Che
-Lead guitar : Acho
-Rythm guitar : Danco
-Bass : Mr. Boy
-Keyboard : Richard
-Drumbeat : Jr. Chandra
-Percussion : Q-tink
-Backup singer : Utty.

Apakah ada filosofi di balik nama band ini?
filosofinya dari sebuah kerajaan kuno di belahan timur dunia (Irak) yang sangat maju di zamannya (Babylonia). Babylonians adalah orang-orang Babylon yang mau maju dalam berkarya buat komunitasnya, reggae..

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat milih genre ini?
Pertama karena personil Babylon memang disatukan karena suka musik reggae. Kita juga banyak terinfluence dari filosofi rastafarian dan natty dreadlock yang kita rasa cocok dan sama perjuangan orang indonesia sekarang...

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Inspirasi lagu lebih dari kehidupan sehari-hari yang terjadi dari "love song" sampai berita-berita politik. Misalnya ada lagu kita yang judulnya "dem war" inspirasinya dari tayangan siaran TV perang hezbollah-israel. Influence reggae klasik: Hon. Rebel. B.Marley, P.Tosh, Max Romeo, Lee "Scratch" Perry. Influence Modern reggae : Big Mountain, Matisyahu, Damian "JR Gong" Marley, Warrior King & kita juga terinspirasi oleh Tony Q....

Kalo album belum punya, tapi kita lagi buat demo 8 lagu yang insyaAllah rencana akan didistribusikn secara Indie.

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?
masih baru di reggae, dibentuknya 9 maret 2007 tapi personil2nya udah lama juga sih di komunitas reggae...

Pernah ikut musik Reggae Festival?
kita belum pernah ikut festival musik reggae..

Bisa sebutkan sering manggung dimana saja?
sekarang ini kita lebih sering manggung di pensi-pensi sekolah atau kampus, paling juga jamming-jamming seperti di BB's tapi kita tidak pilih-pilih, kita sering juga main di kawinan atau ulang tahun..

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?
kalo tidak lagi latihan, maen bola pasir di senayan...

Markas atau tempat ngumpul dimana?
Kita biasanya nongkrong di studio kita di daerah kemang, wapres sama BB's...

Alamat Management dimana?
Jl. Bangka XI no. 21 B, Jakarta Selatan (deket intro).

Sania : 081382461620, 02194431929, Vina : 081932222377.

:: Flobaja ::


:: Indonesian reggae Band ::

Personelnya siapa aja sih?
Jack : Vocal
Mieske & Maria : Backing Vocal
Balack : Guitar Lead
Dommy : Drummer
Rolex : Keyboard
Be-Bew : Perkusi
Elias : Bassist
Okky : Guitar Rythim

Apakah ada filosofi di balik nama band ini?
Ada sih, Flobaja singkatan dari Flores Batak Jawa..

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat milih genre ini?
Lyric lagunya & Easy Listening.

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Bob Marley & Tony Q.

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?
sekitar tahun 2002, tepatnya tanggal 26 oktober 2002.

Pernah ikut musik Reggae Festival?
Pernah ikut Gospel Band Festival tapi kita bawain genre Reggae, juara harapan 1 :)

Bisa sebutkan sering manggung dimana saja?
Banyak juga seh seperti di kampus-kampus, pensi-pensi, cafe-cafe di jakarta..

Kalo punya album sudah berapa album yang dikeluarkan?
Belum ada, tapi kita memang ada rencana buat album, masa manggung terus seh :)

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?
Gamelan & melukis...

Markas atau tempat ngumpul dimana?
di daerah Pulo pondok labu...

Alamat Management dimana?
Jl. Tri Darma 4 No. 37, Kampung Pulo, Jakarta Selatan
CP: 081310900428 (Jack), 081398009343 (Rolex)
FS/email : flowbaja@yahoo.com

:: Cozy Republic ::


:: Indonesia reggae Band ::

Personel Cozy Republic:
- Ujie (Vocal&Guitar)
- Renold (Guitar)
- Edmond (Keyboard)
- Gannes (Drums)
- Adi ( Perkusi&Flute)
- Fanny (Bass)

Cozy Republic adalah sebuah tempat yang sangat nyaman dimana sangat cocok musik reggae untuk dimainkan. Yaitu Indonesia.

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat milih genre ini sebagai wujud nyata dalam bermusik?
Reggae adalah pilihan kami dalam bermusik, karena memang dari awalnya kami sudah akrab dengan genre musik ini..

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Dari lingkungan sosial sekitar, wanita, lingkungan alam dll. Musik kami dipengaruhi oleh artist seperti : Gombloh, Santana, Bob Marley dll.

Kalo punya album sudah berapa album yang dikeluarkan?
Satu single dari album kompilasi yang di rilis oleh Music Factory (KFC), Satu full album Cozy Republic dengan judul “Republik Uye”.

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?
Musik reggae bukanlah hal yang awam bagi Cozy Republic, bisa dilihat dari perjalanan beberapa personelnya yang pernah tergabung dengan Imanez & Otto Jam.

Pernah ikut Reggae Festival?
Festival Reggae memang belum pernah kami ikuti, tapi kami tertarik untuk bisa ikut serta di International Reggae Festival di manapun.

Bisa sebutkan sering manggung dimana saja?
Kami sering main di TV , ANTV, O Channel, Global TV, SCTV, di Kampus-kampus Jakarta, Malang, Medan, Palembang, Ultah Slank ke-24 di Ancol, Slankers Day, Acara Import di Makassar dan banyak lagi.

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?
Selain bermusik kami juga punya masing-masing seperti : bersepeda, futsal, merakit dan hand made guitar dan lain-lain.

Harapan & tujuan yang diinginkan terhadap perkembangan musik Reggae di Indonesia?
Semoga musik regaae bisa ikut andil terhadap terjadinya perubahan Negara Indonesia ke arah yang lebih baik. Uyeee.

Markas atau tempat ngumpul dimana dan alamat Management dimana?
Green Labs & Ent.
Jalan Kramat Raya No.33, Jakarta Pusat
Tel: +622171648633; +628121051052
E-mail : management@cozyrepulic.com

:: Gangstarasta ::


:: Indonesian reggae Band ::

Personel Gangstarasta :

Emilio: vocal
Kenro: bass
Gayo: guitar
Bayu: guitar
Cuwox: keyboard
Boim: drum
Uncle Bud: percussion

Apakah ada filosofi di balik nama Gangstarasta ?
kalau filosofinya sih ngga ada nama gangstarasta berarti kumpulan anak2 rasta.

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat memilih genre ini?

kita pilih reggae karena mewakili jiwa dan rasa, yang kita jalani setiap hari. banyak hal yang membuat kita pilih musik reggae antara lain spirit dari reggae itu sendiri yang menebarkan rasa cinta dan perdamaian kepada seluruh umat di dunia tanpa memandang perbedaan agama, ras,suku dan sosial..

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Bob Marley, Alpha Blondy, Bad Brain, Jimmie Cliff, Ken Bothe, UB 40,dan banyak lagi.

Kalo punya album sudah berapa album yang dikeluarkan?

Full album mungkin bln july ini kita release album gangstarasta dgn tittle album 'UNITE'.sblmnya kita ikutan di kompilasi indonesian reggae revolution keluaran 267 record..

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?

Kalau konsen dari gue SD kali ya he..he..he..tapi kalau gangstarasta terbentuk 19 desember 2001.

Pernah ikut Reggae Festival?

Kalau di indonesia belum ada Reggae Fest, tapi kalau event reggae sudah banyak kita ikuti..

Bisa sebutkan sering manggung dimana saja?

Paling sering di acara pensi anak SMU di jabotabek, tapi manggung yang paling berkesan buat gangsta di papua 29 des 2006 dengan tema republik rasta bersama taffgong dari jakarta yang ditonton lebih dari 25.000 orang dan semuanya sing a long together..thats amazing..

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?

Kita suka main futsal, nongkrong yang ngasilin sesuatu hal yang positif.

Markas atau tempat ngumpul dimana?

kalau tempat ngumpul sih biasanya di rumah Emilio sekalian tempat management.

Management :
Taman Ubud TimurI no.26 Lippo Karawaci.
(021) 99140088, 08170741231
E-mail : emilio.gangstarasta@gmail.com

:: Souljah::


:: Indoensian reggae Band ::



Personel Souljah :

Danar - Vocal
Sa'id – toasting
Renhat - Bass
Bayu – Guitar
David – keyboard
Vino – saxophone

Apakah ada filosofi di balik nama Souljah ?
Souljah, adalah pelafalan slang dari Soldier, dibaca dengan logat Jamaican jadi Souljah. Kita sih ngerasakita pejuang, pejuang karya kita, pejuang indie, dan juga pejuang jamaican music..

Kenapa milih aliran musik reggae? Hal-hal apa saja yg membuat memilih genre ini?

Sebenernya kita nggak milih reggae sih, reggae adalah salah satu pilihan dalam musik kita, soalnya kita mainin semua genre Jamaican Music, mulai dari SKA, Rocksteady, reggae, dub dancehall juga. Yang ngebuat kita milih musik ini, hmmmm yah kita mainin genre Jamaican music dari tahun 98, waktu itu kita cuma mainin ska, tapi sekarang kita lebih lebar lagi. Dan emang semua personil Souljah kalo gabung cocok soulnya yah cuma mainin musik kayak gini. Kita pernah coba mainin jazz, pop atau rock, gak kena kalo smua anak-anak ini ngumpul...hehehehehehe.

Kalau inspirasi lagu-lagunya dari mana? Influences?
Aduuuhh banyak banget, hampir semua musisi yang masukin unsur jamaican music kita jadiin referensi. Mulai dari yang oldskool Skatalites, Desmond dekker, The Wailers, sampe nu skool No Doubt, 311, Long Beach Dub Allstars, dan masih banyak lagi. Nah kalo inspirasi, kita sesuaiin sama konsep album dulu. Kalo album yang pertama emang karena konsepnya kolaborasi kita lebih bebas cari inspirasinya. Bisa dari kehidupan sehari-hari. Tapi kalo yang album kedua karena konsepnya emang audio novel, jadi kita bentuk liriknya bukan berdasarkan pengalaman tapi emang kita ciptain cerita.

Kalo punya album sudah berapa album yang dikeluarkan?

Album udah dua :
(2005) BREAKING THE ROOTS
(2007) BERSAMAMU

Sejak kapan mulai konsen di genre Reggae dan sdh berapa lama?

Reggae udah kita mainin juga kok dari tahun 1998. Walopun waktu itu kita lebih konsen ke ska-nya..

Pernah ikut musik competition atau Reggae Festival?

Musik competition, hmmmmmm dulu mungkin pas awal ngeband, tahun 1998 kita ada ikutan audisi buat ikutan acara-acara.

Bisa sebutkan sering manggung dimana saja?

Manggung seringnya dimana aja yah, yeahhh di pensi sekolah, kampus atau acara komunitas.

Selain bermusik ada hobi lain, misalnya main bola, dll?

Hobi lain....wahhhh banyak bangetttt anak-anak Souljah paling suka makaaannnnn, wahahhahaha makanya pada cabi-cabi kan.

Markas atau tempat ngumpul dimana?

Kalo latian sih kita seringnya di studio 12 rawamangun, nongkrong, hmmmm dimana yah, di tebet paling.

Management :
Jl. Swadaya Jatibening, Kalimalang, kalo mau dateng en udah sampe di Caman Kalimalang, telfon aja ke 86903125, heheheheh, atau kalo mau ngubungin manajer Souljah telfon aja ke 0813 1919 0441, atau kalo mau liat souljah ada di :
- www.braddasouljah.com
- www.myspace.com/braddasouljah
- atau mau add souljah di friendster, ke braddasouljah@yahoo.com
- atau ke amp.channelv.com/braddasouljah